Skip to main content

Tutorial Rubik 3x3 Untuk Pemula (Layer By Layer)

rubik's cube 3x3x3
Halo, kali ini penulis akan sharing Cara Untuk Menyelesaikan Rubik 3x3x3 bagi pemula, dengan adanya tutorial ini penulis harapkan kalian yang belum bisa rubik, jadi bisa memainkannya ya.

Tahap 1: hafalkan notasi

Tahap pertama bagi kalian yang ingin bisa menyelesaikan rubik adalah hafal notasinya, di dalam rubik 3x3x3 sendiri ada beberapa notasi berdasarkan sisi sisinya.

Berikut adalah notasi dasar dalam rubik's cube:





Penjelasan
F = Front (depan)
B = Back (belakang)
R = Right (kanan)
L = Left (kiri)
U = Up (atas)
D = Down (bawah)
  = dibaca  aksen('), artinya putar berlawanan arah jarum jam

Ada Juga Notasi yang memutar bagian lapis dalam rubik, contohnya seperti ini :


Untuk Notasi di atas sebenarnya jarang di temukan pada algoritma di dalam rubik 3x3x3, kecuali notasi M atau Middle. 

Selain Notasi di atas, ada juga notasi dengan huruf kecil atau notasi dengan tambahan "w" di belakang. Contoh:

Rw = r
Fw = f
Lw = l
Bw = b
Uw = u

Contoh Penerapannya seperti ini :
f kecil


tetapi kalian hanya akan menemuka notasi dengan huruf kecil saja di dalam menyelesaikan rubik 3x3x3, jadi tidak perlu pusing dengan huruf W di belakang ya.

jadi mau tidak mau kalian harus hafal notasinya, karena kedepannya semuanya akan di jalankan dengan notasi.

Tahap 2: buatlah cross

Untuk membuat cross, kalian perlu mengetahui dan memahami bagian bagian dari sebuah Rubik's Cube, yaitu Edge, Corner dan Center.


Sebuah Center hanya memiliki 1 warna, dan posisi center ini bertumpu pada core, sehingga tidak membuat antara center 1 dan yang lain pindah posisinya.

Sebuah Edge memiliki 2 warna, warna warna pada ede mengikuti warna dari centernya, contoh edge kuning merah berasal dari warna center kuning merah.

Corner merupakan bagian dari Rubik's Cube yang memiliki 3 warna

Nah setelah kalian paham mengenai bagian dari rubik's cube, maka kita memasuki tahap untuk membuat cross.

Pada pembuatan cross ini sebenarnya ada kelas kelasnya, ada yang basic, medium dan Intermediate ( iyasih :v) tapi kali ini penulis akan sharing cross yang basic saja. cekidot

Contoh Cross Yang Benar

 
contoh cross pada center putih

Sebenarnya untuk membuat cross ini tidak membutuhkan algoritma , hanya dengan intuitif kalian seharusnya sudah bisa membuatnya, tapi penulis masih menemukan orang yang kesulitan untuk membuat cross pada rubik, di karenakan banyaknya warna yang di lihat pada rubik itu sendiri.

Contoh Kasus
Misal, kalian akan menyelesaikan Cross pada center putih, berarti kalian harus fokus pada edge yang memiliki warna putih. kemudian posisikan edge itu pada sisi yang ada center kuningnya ( sisi kebalikan dari sisi yang memiliki center putih), contohnya seperti ini:

cross tahap pertama

Setelah itu kalian lihatlah warna kedua dari edge yang memiliki warna putih.

Pada gambar diatas, warna yang terlihat adalah edge dengan warna putih hijau dan putih biru, berarti anda harus menempatkan warna birunya ke center yang berwarna biru, caranya hanya tinggal di putar saja ya.

Setelah seperti ini, lakukan gerakan F2 untuk memasukkan edge ke center putih( posisi sebenarnya )

Jadinya seperti ini

Ini adalah contoh cross yang benar. Posisikan tetap seperti ini, yaitu cross berada di bawah.

Setelah kalian lancar membuat cross seperti di atas, maka kalian bisa menuju ke tahap berikutnya, yaitu menyelesaikan first layer.

Tahap 3: first layer


 

Gambar di atas adalah contoh First Layer

Pada Kasus First Layer, kalian harus fokus pada corner yang memiliki warna putih(pada kasus ini cross berwarna putih). Lalu kalian lihat, pada corner yang berwarna putih terdapat warna apa saja, pada contoh ini Merah dan Hijau, jadi kalian harus memposisikan Corner Putih Merah Hijau ke posisi center yang terdapat warna merah dan hijau(lihat gambar).
kemudian kalian akan menemukan setidaknya 5 Kasus , yaitu 

 
Kasus 1
RUMUS : U R U' R'



Kasus 2
RUMUS : R U R'



Untuk Kasus ini kalian harus melakukan gerakan R U2 R'
Kemudian kalian akan menemukan kasus 1 atau 2 di atas



Untuk Kasus ini kalian harus melakukan gerakan R U' R'
Kemudian kalian akan menemukan kasus 1 dan 2 di atas


Untuk Kasus ini kalian harus melakukan gerakan R U R'
Kemudian kalian akan menemukan kasus 1 dan 2 di atas

"Pastikan jangan salah dalam memposisikan cornernya ya, supaya layer pertama bisa selesai dan kalian bisa lanjut ke tahap selanjutnya"

Seharusnya kalian sudah bisa menyelesaikan layer pertama dari Rubik's Cube dengan benar, maka kalian harus lanjut ke langkah selanjutnya yaitu menyelesaikan Layer ke 2.

Tahap 4: second layer


Contoh Penyelesaian Second Layer

Ada 2 Kasus Utama Pada Tahap ini, yaitu :


RUMUS : U R U' R'  U' F' U F


RUMUS : U' L' U L  U F U' F'


Jika Kalian menemukan kondisi seperti ini dimana edgenya terflip, maka lakukan rumus seperti langkah 1 atau 2

Jika Kalian sudah melakukannya dengan benar, maka seharusnya cube kalian sudah pada posisi seperti ini, dengan 2 layer bawah sudah solve.

Selesai Layer Ke 2

Tahap 5: 2-Look OLL

2 Look OLL adalah Menyelesaikan Warna Di sisi yang berlawanan dari warna cross, dalam kasus ini adalah warna kuning, karena secara umum warna kuning berlawanan dengan warna putih.

Contoh OLL yang sudah solve seperti ini:



First Look

Ini adalah langkah pertama dari 2 Look OLL, pada langkah ini kalian hanya harus fokus pada edge yang berwarna kuning, jika sudah, maka akan ada 3 kasus pada langkah ini, berikut ini adalah kasusnya, Dengan warna merah adalah sisi depan atau Front



Kasus 1 (dot) | Rumus : F R U R' U' F'      f  R U R' U' f'
Perhatikan pada rumus di atas, terdapat Notasi dengan huruf kecil. 



Kasus 2 (bar) | Rumus : F R U R' U' F' 



Kasus 3 (L) | Rumus : f  R U R' U' f'

Setelah kalian selesai dengan First Look, maka seharusnya semua edge kuning sudah menghadap ke atas, dan membentuk cross di sisi kuning, maka kalian akan memasuki tahap Second Look, atau tahap kedua dari 2 Look OLL.

Second Look

Setelah kalian menyelesaikan langkah first look di atas, maka kalian akan menemukan kasus kasus di bawah ini:
Jika kalian tidak tau arti gambar di atas, maka penulis akan mencontohkannya 1 ya

Gambar bar kuning yang berada di samping kotak adalah corner yang memiliki warna kuning, tapi belum terorientasi dengan benar, seperti ini.


Nah, Sisi Merah adalah sisi depan, kemudian lakukan algoritma di atas, maka akan ketemu kuning yang sudah solve, seperti ini.


Gimana? Mudah kan? Latihan pelan-pelan sampai hapal dengan gerakannya, kemudian kalian bisa lanjut ke tahap selanjutnya, yaitu 2 Look PLL

Tahap 6: 2-Look PLL


Tujuan di lakukannya 2 Look PLL adalah untuk mem Permutasikan Posisi dari masing masing Piece ( Edge dan Corner) pada sisi kuning yang warna kuningnya sudah terorientasi.

Biar gak bingung, kita bagi langkah ini menjadi 2. cekidot

First Look (Permutasi Corner)

Pada tahap ini, kalian harus mempermutasikan cornernya terlebih dahulu, kali ini kita fokus pada warna cornernya ya.

Contohnya adalah seperti ini,

Pada Tahap ini, kalian cukup menggunakan 1 rumus saja untuk mempermutasikan corner seperti gambar di atas, sekarang coba kalian cari 2 corner yang sudah kembali ke asalnya, sehingga membentuk warna seperti ini

Bisa kalian lihat pada gambar di atas, corner merah kuning hijau sudah pada tempatnya, dan juga corner di seberangnya yang memiliki warna merah, yaitu merah kuning biru(hijau berlawanan dengan biru). Kalau di lihat dari atas gambarnya seperti ini.

Sisi hijau sebagai Front

Posisikan Sisi Merah yang Cornernya sudah jadi di sebalah kiri, lalu lakukan algoritma J Permutation Yaitu :

R U R' F'  R U R' U'  R' F R2 U' R' U'

Jika Kalian Tidak Menemukan Kasus Seperti Di atas, maka kalian cukup melakukan 1 Kali Algoritma di atas, maka kalian akan menemukan kasusnya, kemudian Lakukan 1 kali lagi dengan posisi yang benar seperti di atas, maka kalian sudah selesai melakukan tahap pertama dari 2 Look PLL

Second Look (Permutasi Edge)

Di Tahap Second Look ini, kalian sudah mencapai tahap terakhir, kalian akan mendapatkan kasus seperti di bawah ini:

Tanda Panah adalah arah kemana edge itu harus di letakan, nih penulis contohkan.


Sisi Merah sebagai sisi depan, nah jika kalian menemukan seperti ini, maka berarti edge kuning hijau berada di sisi kanan seharusnya, maka kalian harus menembaknya ke kanan menggunakan rumus yang ini.

Dan Cube kalian akan terselesaikan dengan benar

Untuk kasus PLL edge lainnya kalian bisa praktekkan sendiri ya bagaimana bentuk bentuk dari PLLnya.


Selamat, kalian sudah bisa menyelesaikan Rubik 3x3x3 dengan Metode Layer By Layer.

Terima kasih , cukup sekian artikel kali ini, teruslah berlatih. Salam cuber.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->