7 Alasan Kompetisi Rubik Online Tidak Lebih Baik Daripada Kompetisi Resmi WCA
Ditulis pada: April 03, 2020
Hallo Cuber! Berjumpa lagi bersama saya di sini dan pada kesempatan kali ini saya akan kembali membahas topik yang sedang hangat di dunia cubing, yaitu kompetisi online.
Jika kemarin saya membahas secara singkat tentang kelebihan dan kekurangan kompetisi online, namun saya baru menyadari bahwa ada beberapa poin yang tidak saya bahas. Jadi berikut ini adalah 7 kekurangan kompetisi rubik online.
1. Akses Yang Mudah
Mungkin akses yang sangat mudah membuat kita merasa jauh lebih menguntungkan karena praktis tanpa harus bepergian ke venue tempat kompetisi itu berlangsung.
Namun karena akses yang terlalu mudah inilah terdapat celah untuk melakukan kecurangan, misalnya menggunakan identitas palsu, memanipulasi catatan waktu dan mencoba scramble lebih dari satu kali.
2. Kurang Menantang
Biasanya disaat mengikuti kompetisi kita sembari melatih rasa gugup, grogi dan rasa percaya diri karena dilihat oleh kompetitor lain maupun penonton.
Namun lain halnya dengan kompetisi online dimana kita tidak akan merasakan hal diatas karena kita hanya melakukan solving seperti biasa di rumah.
Kemarin sudah saya bahas secara singkat bahwa tidak adil membandingkan catatan waktu menggunakan timer pc maupun smartphone dengan menggunakan timer fisik.
3. Tidak Adanya Aturan Penggunaan Timer
Kemarin sudah saya bahas secara singkat bahwa tidak adil membandingkan catatan waktu menggunakan timer pc maupun smartphone dengan menggunakan timer fisik.
Hal ini disebabkan cara penggunaannya, dimana timer fisik diharuskan meletakan kedua tangan pada sensor yang tersedia. Sedangkan timer pc maupun android dapat hanya menggunakan satu tangan saja dengan tangan lainnya bersiap memegang rubik. Hal ini juga berlaku pada saat memberhentikan timer ketika selesai solving.
4. Hanya Tersedia Satu Ronde
Kompetisi online biasanya hanya memberikan satu ronde setiap event yang diadakan, berbeda dengan kompetisi rubik official yang biasanya beberapa event terdiri dari dua hingga tiga ronde.
5. Tidak Adanya Judge
Jika pada kompetisi resmi kita diawasi oleh seorang juri untuk memastikan kita tidak melakukan kecurangan maupun tidak mendapatkan penalti atas kesalahan yang terjadi.
Lain halnya dengan kompetisi online, dimana tidak adanya judge yang mengawasi sehingga tidak ada jaminan kalau peserta tidak melanggar aturan.
6. Tidak Mendapatkan WCA ID
Seperti yang saya katakan kemarin kalau kita tidak akan mendapatkan WCA ID apabila mengikuti kompetisi rubik online, lain halnya dengan mengikuti kompetisi resmi WCA.
7. Tidak Ada Batasan Kompetitor
Tidak ada limit atau batas yang diberikan oleh organizer kompetisi rubik online, jadi kita bisa saja bersaing dengan puluhan hingga ratusan orang.
Mungkin itu saja pembahasan kita pada kali ini dan disini saya sedikit menegaskan bahwa saya tidak melarang maupun menjelekan kompetisi rubik online, karena saya sendiri juga membuat kompetisi rubik online. Jadi lebih tepatnya saya hanya membandingkannya saja dengan kompetisi rubik resmi WCA.
Mungkin itu saja pembahasan kita pada kali ini dan disini saya sedikit menegaskan bahwa saya tidak melarang maupun menjelekan kompetisi rubik online, karena saya sendiri juga membuat kompetisi rubik online. Jadi lebih tepatnya saya hanya membandingkannya saja dengan kompetisi rubik resmi WCA.
* * *
Follow akun Instagram @rubikscubeid, Facebook, dan Twitter.