Skip to main content

Mengenal Pyraminx: Mainan Rubik Berbentuk Piramida

pyraminx piramida rubik tutorial

Apa itu pyraminx?

Pyraminx adalah Kubus Rubik berbentuk segitia atau piramida, dikenal juga sebagai puzzle tetrahedron tiga lapis. Ia terdiri atas empat sisi yang setiap sisinya terbagi sembilan bagian.

Pyraminx merupakan mainan puzzle yang paling laris di dunia selain Rubik's Cube 3x3x3 yang telah terjual ratusan juta buah.

Pyraminx pertama kali dibuat oleh Uwe Mèffert dari Jerman pada tahun 1971, beberapa tahun sebelum Rubik dirilis. Rancangannya disempurnakan setelah Rubik rilis di pasaran demi meningkatkan kualitas mainan ini. Ia memilih perusahaan dari Hong Kong sebagai pabrik pembuatan dengan merek Meffert's.

Mèffert juga berinovasi dengan membuat jenis -minx lainnya yaitu Megaminx, Skewb, Teraminx, dan masih banyak lagi.

Keluarga pyraminx

keluarga rubik pyraminx cubes
Pyraminx pertama yang dibuat oleh sang kreator adalah yang saat ini populer, bukan Pyramophix 2x2x2 atau Master Pyraminx 4x4x4. Keluarga terdekat Pyraminx adalah Skewb karena dari segi mekanisme sangat mirip.

Cara penyelesaian pyraminx


Rekor dunia pyraminx

Catatan waktu pyraminx resmi WCA pertama di dunia ialah pada tahun 2003 dengan Andy Bellenir dari Amerika Serikat keluar sebagai juara pada kompetisi World Rubik's Games Championship 2003.


Saat ini, rekor dunia tunggal dipegang oleh Dominik Górny dari Polandia dengan catatan waktu 0.91 detik di Byczy Cube Race 2018. Sedangkan rekor dunia rata-rata dipegang oleh Tymon Kolasiński dari Polandia dengan catatan waktu 1.86 detik di Grudziądz Open 2019.



Berapa harga pyraminx?

Harga pyraminx termurah mulai dari Rp50.000 hingga yang termahal Rp200.000, tergantung merek (Meffert's, MoYu, QiYi, Yongjun) serta kelengkapan fiturnya. Dapat dibeli di marketplace seperti Tokopedia, Shopee, atau Bukalapak.

* * *   

Follow akun Instagram @rubikscubeid, Facebook, dan Twitter.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->